[Book Review] Bliss (The Bliss Bakery Trilogy #1) by Kathryn Littlewood

Kelezatan sebuah Cerita




Judul Buku : Bliss (The Bliss Bakery Trilogy #1)
Pengarang : Kathryn Littlewood
Genre : Anak-anak, Fiksi
Penerbit : Noura Books
Cetakan IV : April 2013
Tebal : 308 Halaman
Harga : Rp. 49.500


Bliss (The Bliss Bakery Trilogy #1) merupakan buku Fantasy anak-anak yang dikarang oleh Kathryn Littlewood. Aku pertama kali baca buku ini 5 Juli 2013. Buku ini bercerita tentang seorang anak perempuan yang bernama Rosemary Bliss yang saat musim panas lalu melihat ibunya mengaduk halilintar ke dalam semangkuk adonan dan semakin yakin bahwa orangtuanya menggunakan sihir di Toko Roti keluarganya, Bliss. Rahasianya ada pada sebuah buku resep Bliss Cookery Booke. Namun, apa jadinya jika Rosemary dan Ty,kakak laki-lakinya memutuskan bereksperimen dengan beberapa resep saat orangtua mereka pergi? Yah, beberapa Muffin Asmara dan Cookies Kebenaran sepertinya tak akan menimbulkan masalah, bukan?

Buku yang berjumlah 308 halaman ini sangat menarik untuk dibaca. Bahasa nya sangat jelas dan mudah dimengerti oleh anak-anak bahkan orang dewasa. Salah satu kelebihan di buku ini terdapat resep-resep kue ajaib yang dibuat keluarga Bliss. Jika membayangkan resep-resep tersebut pembaca pasti penasaran untuk mencicipinya. Buku ini juga disuguhi dengan humor yang sangat menarik yang bisa membuat para pembaca tertawa. Cover buku juga sangat menarik. Namun, buku ini tidak dilengkapi dengan ilustrasi. Yang aku suka dari buku ini, buku ini juga disertai dengan kisah keluarga yang sangat menarik dan mengandung pesan kekeluargaan yang sangat dalam.

Jadi, yang belum baca bukunya, ayo cepat beli!! Gak akan menyesal deh baca buku keluaran Mizan Fantasi dan Noura Books ini.. Oh iya, kalian juga bisa beli online lewat www.mizanstore.com .. Ayo cepat beli ya!! hehehe ^^


Sumber

Comments

Popular Posts